TIM PMB STKIP 'Aisyiyah Riau menyempatkan waktu untuk promosi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2023-2024 disela-sela acara Pelatihan Pendidikan Paralegal 'Aisyiyah yang ditaja oleh Pimpinan Wilayah 'Aisyiyah (PWA) Riau, pada Sabtu dan Ahad tanggal 7-8 Januari 2023.
Melalui kesempatan tersebut, TIM PMB berharap dengan kepada seluruh peserta yang berasal dari pengurus PDA dan PCA berbagai daerah se-Provinsi Riau dapat menyampaikan atau meneruskan informasi PMB STKIP 'Aisyiyah Riau tahun akademik 2023-2024 ini ke daerah atau lingkungannya masing-masing sehingga dapat diketahui oleh masyarakat luas dan menarik minat masyarakat atau generasi muda yang berada di daerah untuk kuliah dan menimba ilmu pengetahuan di STKIP 'Aisyiyah Riau.
Strategi penyebaran brosur sebagai salah satu media penyampaian informasi PMB dilakukan oleh TIM PMB yang turun kelapangan pada acara tersebut dibawah pimpinan Henri Yanto Daulay, M.Pd. sebagai koordinator TIM, dengan beberapa anggota yang ikut serta dalam TIM tersebut, diantaranya Ihsan Widiantono, S.Pd., Fathini, S.Pd., Ananda Suci Lestari, S.Si., dan Ismy Widya Oktariza, diharapakan nantinya membuahkan hasil bahwa STKIP 'Aisyiyah Riau semakin di kenal luas di berbagai pelosok dan lapisan masyarakat dan tentunya mampu mengait banyak calon mahasiswa baru untuk tahun akademik 2023-2024 ini.
Follow:
Facebook: @stkipaisyiyahriau
Instagram: @stkipaisyiyahriau
Youtube: STKIP 'AISYIYAH RIAU
STKIP Aisyiyah Riau menerima mahasiswa baru tahun akademik Program Studi S Pendidikan Ekonomi PEKON Akreditasi BAIK SEKALI Kelas Regular A...
SelengkapnyaKalendar Akademik STKIP Aisyiyah Riau Tahun Akademik Silahkan Download...
SelengkapnyaPENGUMUMANPROSEDUR REGISTRASI ULANG MAHASISWA BARU DAN LAMA ON GOING TA DILINGKUNGAN STKIP AISYIYAH RIAU...
Selengkapnya